October 6, 2024

15+ Template Web Sekolah Gratis (Elementor WordPress)

15-Template-Web-Sekolah-Gratis-Elementor-Wordpress

Sebagai seorang pengelola website sekolah, memilih template yang tepat adalah langkah penting untuk menciptakan tampilan yang profesional dan fungsional. Saat ini, banyak platform yang menawarkan kemudahan dalam pembuatan website, salah satunya adalah WordPress dengan plugin Elementor yang terkenal. 

Elementor memungkinkan Anda mendesain website secara fleksibel tanpa harus memahami kode pemrograman yang rumit. Dalam artikel ini, kami akan membagikan 15+ template web sekolah gratis yang dapat digunakan pada WordPress dengan Elementor. Dengan template ini, Anda bisa menciptakan website sekolah yang modern, responsif, dan mudah dikelola, bahkan tanpa pengalaman teknis yang mendalam.

Template Web Sekolah Gratis (Elementor WordPress)

Template web sekolah gratis untuk Elementor di WordPress adalah solusi cepat dan praktis untuk membangun situs sekolah profesional. Dengan fitur drag-and-drop dari Elementor, Anda bisa menyesuaikan tampilan dengan mudah. Berikut beberapa pilihan template terbaik yang siap digunakan.

1. Template Web Sekolah - Kinder Bright

Kinder-Bright

Jika Anda sedang mencari Template Situs Web Elementor untuk Taman Kanak-kanak atau Sekolah dengan desain profesional, kreatif, dan unik, Kinder Bright dari Envato ini adalah pilihan yang sempurna. Kit template ini dirancang untuk memukau pengunjung dengan tampilannya yang elegan serta dioptimalkan untuk Elementor Free dan Hello Theme. Sangat cocok untuk proyek-proyek yang berhubungan dengan anak-anak seperti taman kanak-kanak, prasekolah, atau pusat penitipan anak.

Template ini mengusung perpaduan warna biru cobalt dan azure, yang dipadukan dengan warna kuning pineapple, memberikan nuansa ceria, namun tetap terlihat elegan dan profesional. Selain itu, banyak template yang dirancang khusus untuk menampilkan foto-foto kegiatan anak-anak di sekolah, menambah daya tarik visual situs web. 

Kit ini menggunakan font Josefin Sans, memberikan sentuhan modern dan bersih pada tampilan teks. Dengan berbagai halaman unggulan, seperti Homepage Untuk menyajikan informasi utama dan menarik perhatian pengunjung dengan desain cerah dan elemen visual yang menarik. Serta About yang berisi informasi profil sekolah, selain itu terdapat juga Halaman kontak dengan formulir yang memudahkan orang tua untuk menghubungi. Dan masih banyak halaman lainya seperti, single class, event, single event, news, single news terakhir terdapat halaman single 404. Setiap halaman dirancang untuk menyajikan informasi penting secara jelas dan menarik. 

Template ini membutuhkan plugin penting seperti MetForm, yang memudahkan pembuatan formulir kontak dengan fitur drag-and-drop, serta PowerPack Lite for Elementor, yang menambahkan berbagai widget untuk memperluas fungsionalitas desain. Premium Addons for Elementor menyediakan widget dan modul unik seperti animasi interaktif dan grafik dinamis, sementara Happy Elementor Addons menghadirkan widget kreatif, efek interaksi, dan elemen inovatif seperti timeline dan carousel testimonial, semuanya dirancang untuk mendukung desain yang responsif dan profesional. 

Download Template Template Kinder Bright

2. Template Web Sekolah - Tiny Treasures

Tiny-Treasures

Tiny Treasures adalah template kit yang dirancang khusus untuk membantu Anda membangun situs web daycare atau sekolah anak dengan mudah menggunakan Elementor. Templat ini 100% responsif dan dilengkapi dengan 13 template siap pakai yang mudah diedit. Warna cerah seperti pink, biru turquoise, deep sky blue, orange, dan biru light cyan memberikan tampilan yang ceria serta ramah anak. Font Sans Serif yang digunakan memperkuat kesan modern dan mudah dibaca. 

Template Tiny Treasures juga menginstal otomatis plugin penting seperti Elementor Page Builder dan Essential Addons for Elementor, namun memerlukan Elementor Pro untuk berfungsi optimal. Halaman beranda Tiny Treasures dirancang intuitif dengan bagian yang jelas untuk setiap layanan, seperti Daycare, Nursery, dan After School, yang ditampilkan dalam kotak khusus. 

Pesan "Welcome to Playschool" di bagian atas halaman langsung mengkomunikasikan tujuan situs ini, sementara tombol "Contact Us" berwarna oranye yang mencolok ditempatkan strategis untuk memudahkan pengunjung menghubungi layanan. Struktur desain yang terorganisir memastikan pengalaman pengguna yang lebih baik.

Dengan halaman tambahan seperti Global Header dan Footer serta Global Theme Styles, Tiny Treasures menjaga konsistensi dan profesionalisme tampilan situs Anda. Template ini juga kompatibel dengan sebagian besar tema yang dirancang untuk Elementor, memberikan fleksibilitas dalam penyesuaian tampilan tanpa mengorbankan kualitas.

Download Template Template Tiny Treasures

3. Template Web Sekolah - University Design Kit

University-Design-Kit

Memperkenalkan University Design Kit, solusi sempurna untuk semua kebutuhan proyek sekolah, universitas, atau institusi Anda. Dengan desain yang profesional dan fitur lengkap, template ini dirancang khusus untuk mendukung berbagai aspek akademis seperti info akademis, penelitian, layanan sipil, dan acara. Tidak hanya estetis, template ini juga praktis, didukung oleh Elementor, memungkinkan Anda untuk melakukan modifikasi dan pengembangan dengan mudah, tanpa memerlukan keterampilan teknis yang mendalam.

Template kit ini hadir dengan berbagai pilihan halaman, termasuk Home Page, About Us Page, Academic Page, Event Page, News page, Single News Page, Search News Page, 404 Page, dan Contact Pages, sehingga Anda bisa menampilkan semua informasi penting dengan cara yang menarik. Dengan plugin yang diperlukan dan diinstal secara otomatis, seperti Elementor, Essential Addons for Elementor, dan Premium Plugin for Elementor, Anda akan mendapatkan kemudahan dalam membuat dan mengelola situs web yang menawan. Ini adalah langkah awal yang tepat untuk meningkatkan citra akademis Anda di dunia maya.

Satu hal yang menjadikan template ini istimewa adalah kemampuannya untuk menciptakan latar belakang yang menawan pada bagian header. Anda bisa menambahkan foto sesuai dengan karakter dan identitas sekolah Anda. Perpaduan warna biru navy dan putih memberikan kesan elegan dan profesional, sementara penggunaan font Roboto menjadikan teks mudah dibaca dan modern. Jangan lupa, Anda juga bisa menyisipkan foto-foto kegiatan di sekolah untuk menambah daya tarik dan kedekatan dengan pengunjung situs Anda.

Download Template Template University Design Kit

4. Template Web Sekolah - Future Learn

Future-Learn

Template Future Learn adalah solusi sempurna untuk Anda yang ingin membangun website pendidikan yang modern dan profesional. Dengan desain yang bersih dan terstruktur, template ini memudahkan Anda untuk menciptakan situs menarik bagi universitas atau institusi pendidikan. Gambar besar di halaman utama, yang menampilkan mahasiswa mengenakan toga, memberikan kesan akademik yang kuat dan menggambarkan keberhasilan pendidikan.

Warna hijau tua yang mendominasi memberikan kesan tenang dan profesional, mencerminkan nilai pertumbuhan dan harmoni yang penting bagi institusi akademik. Aksen putih dan hitam meningkatkan kontras, memastikan teks mudah dibaca. Dengan font sans-serif yang modern, template ini menciptakan tampilan profesional dan jelas, serta penggunaan huruf kapital di judul membantu menekankan informasi penting bagi pengunjung.

Navigasi yang jelas memudahkan pengunjung menemukan informasi, mulai dari Home, About, hingga Academics dan Contact Us serta halaman lainnya seperti halaman Faculties, Research, Undergraduate, Career, FAQ, Events, News, Single-post, Archive, Popups, Loop Blog-Post, Header serta Footer. Tombol Apply Now yang terlihat jelas dirancang untuk menarik calon mahasiswa. Dengan lebih dari 10 template Elementor dan instalasi satu klik, Future Learn memungkinkan Anda untuk menciptakan situs web yang fungsional dan elegan, menyampaikan informasi penting tentang akademik dan fasilitas yang tersedia.

5. Template Web Sekolah - Aero Flight Institute

Aero-Flight-Institute

Jika Anda sedang mencari template yang ideal untuk sekolah penerbangan atau akademi pelatihan pilot, Aero Flight Institute bisa menjadi pilihan yang tepat. Template ini menawarkan desain modern dan profesional dengan dominasi warna biru yang memberikan kesan terpercaya, dilengkapi aksen kuning cerah yang menonjolkan elemen penting. Dengan tampilan bersih dan terstruktur, Aero Flight Institute memudahkan Anda untuk menyampaikan informasi dengan cara yang jelas dan menarik bagi calon siswa.

Aero Flight Institute dirancang untuk kenyamanan pengguna, berkat layout responsif yang siap untuk tampilan retina, serta kompatibilitas lintas peramban seperti Chrome, Firefox, Safari, dan Opera. Anda juga tidak perlu khawatir tentang keterampilan coding karena template ini dibangun menggunakan Elementor, yang memungkinkan Anda mengkustomisasi setiap elemen dengan mudah tanpa satu pun baris kode. 

Dari segi tipografi, template ini menggunakan font sans-serif yang bersih dan mudah dibaca, dengan ukuran font yang bervariasi. Judul dan subjudul dirancang lebih besar untuk menarik perhatian, sementara teks deskriptif lebih kecil guna mendukung hierarki informasi yang baik. Template ini mencakup lebih dari 14 halaman siap pakai, termasuk halaman home, about, halaman staf pengajar, halaman kursus, harga, FAQ, blog, single blog dan kontak serta halaman lain yaitu MetForm Contact, halaman 404, Header, Footer dan Global Theme Style yang dirancang khusus untuk mendukung kebutuhan bisnis penerbangan Anda. 

Dengan menggunakan Aero Flight Institute, Anda dapat menciptakan situs web profesional hanya dengan beberapa klik. Selain itu, template ini mendukung plugin gratis seperti MetForm dan Elementor, sehingga Anda dapat dengan mudah membuat formulir kontak dan menyesuaikan tampilan header serta footer sesuai kebutuhan.

6. Template Web Sekolah - Edu Vista

Edu-Vista

Edu Vista adalah kit template Elementor modern yang dirancang khusus untuk menciptakan situs web tingkat profesional dan fungsional di berbagai institusi pendidikan. Baik itu universitas, perguruan tinggi, sekolah, akademi, taman kanak-kanak, atau platform e-learning, Edu Vista menawarkan solusi yang ideal. Dengan lebih dari 16 template siap pakai, Anda dapat membangun situs web WordPress yang menarik hanya dengan sekali klik, tanpa memerlukan pengetahuan coding yang rumit. 

Desain Edu Vista mengusung kombinasi warna navy dan putih yang elegan, disertai sentuhan warna oranye yang ceria. Pengguna juga dapat menyesuaikan latar belakang header dengan foto sesuai identitas sekolah, menjadikan setiap situs unik dan mudah dikenali. Selain itu, kit ini menawarkan desain yang modern dan bersih, menjadikannya pilihan sempurna untuk institusi yang ingin tampil profesional di dunia digital.

Edu Vista dilengkapi dengan fitur retina ready dan kompatibilitas lintas browser seperti Chrome, Firefox, Safari, dan Opera, pengalaman pengguna tetap terjaga di berbagai platform. Anda tidak perlu khawatir tentang kompleksitas teknis, karena Edu Vista hanya membutuhkan beberapa plugin gratis seperti Elementor dan Jeg Elementor Kit, yang membuat pengembangan situs web menjadi lebih sederhana dan efisien.

Dengan template yang sepenuhnya dapat disesuaikan dan berbagai halaman mulai dari Home, About, Academics, Faculty, Event, Lecturer, FAQ, Blog, Single Blog, Contact, MetForm Contact, MetFrom Contact 2, 404 Page, Header, Footer dan Global Theme Style. Anda dapat mewujudkan situs web impian yang tidak hanya menarik, tetapi juga fungsional dan siap mendukung proses pembelajaran yang lebih baik.

7. Template Web Sekolah - Student Sphere

Student-Sphere

Template Student Sphere adalah solusi ideal untuk institusi pendidikan dan sekolah. Dengan dominasi warna biru tua yang memberikan kesan formal dan profesional, template ini mampu menciptakan nuansa kepercayaan dan stabilitas yang sangat dibutuhkan dalam sektor pendidikan. Aksen warna orange yang cerah pada ikon dan elemen penting, memberikan kontras yang menarik perhatian pengguna, menjadikan navigasi di situs Anda lebih intuitif.

Template ini dilengkapi dengan halaman-halaman penting yang akan mempermudah pengunjung dalam mengeksplorasi informasi. Header dan navigasi yang sederhana mencakup menu seperti Home, About, Services, Courses, dan Contact. Template ini juga dilengkapi dengan halaman lainnya yaitu Heading, Halaman Harga, Testimoni, Team dan Slider sehingga pengguna dapat dengan mudah menemukan informasi yang mereka butuhkan. 

Desain modern dan informatif dari Student Sphere membuat pengalaman pengguna menjadi lebih menyenangkan. Penggunaan gambar berkualitas tinggi dan ikon minimalis yang menarik perhatian menambah daya tarik visual tanpa mengganggu keseluruhan tata letak. Font sans-serif yang bersih memberikan tampilan modern yang mudah dibaca, dengan kontras teks yang baik untuk memastikan keterbacaan maksimal.

8. Template Web Sekolah - Bright Futures Child Care

Bright-Futures-Child-Care

Bright Futures Child Care adalah sebuah Kit Template Elementor yang dirancang khusus untuk taman kanak-kanak dan tempat penitipan anak, seperti daycare dan kelompok bermain anak-anak. Template ini menawarkan tata letak yang modern, bersih, menyenangkan, dan penuh warna, sehingga sangat sesuai untuk bisnis yang bergerak di bidang pendidikan anak-anak. Desainnya yang ceria dan penuh warna bertujuan untuk menarik perhatian anak-anak serta memberikan kesan ramah dan edukatif.

Dibangun dengan Elementor Pro, Bright Futures Child Caret menawarkan kemudahan dalam pembuatan website tanpa memerlukan kemampuan coding. Anda hanya perlu menggunakan fitur drag-and-drop dari Elementor Page Builder untuk menyesuaikan setiap elemen sesuai kebutuhan. Dengan lebih dari 12 template pre-built, pengguna dapat menghemat waktu dalam mengembangkan situs yang profesional, fungsional, dan responsif. Semua elemen telah dioptimalkan untuk bekerja dengan tema Hello Elementor yang gratis, meskipun dapat digunakan dengan tema lainnya yang kompatibel dengan Elementor.

Dalam hal estetika, Bright Futures Child Care menggunakan palet warna yang cerah dan dinamis, yang dapat menciptakan suasana ramah dan menyenangkan bagi anak-anak. Warna-warna seperti kuning, merah, hijau, dan biru mendominasi tampilan untuk memberikan kesan yang hidup dan penuh semangat. Font yang digunakan juga mendukung tampilan ramah anak, dengan gaya huruf yang jelas, mudah dibaca, namun tetap memiliki elemen kesenangan dan keceriaan yang cocok untuk situs yang berfokus pada pendidikan anak usia dini.

Template ini menyertakan berbagai halaman penting seperti beranda, Homepage, About Us, Classes, Contact, FAQ, Gallery, 404 Page, Blog, Single Blog, Pricing Plan, Single Class, Teacher, Global Style, Header dan Footer. Dengan struktur yang mudah dipahami dan responsif terhadap perangkat seluler, Bright Futures Child Care memastikan bahwa situs web Anda terlihat baik di semua jenis layar, dari desktop hingga ponsel. 

9. Template Web Sekolah - Bright Future

Bright-Future

Template Bright Future adalah pilihan terbaik bagi Anda yang ingin membuat website universitas atau sekolah dengan desain modern dan profesional. Menggunakan Elementor Pro Template Kit, Bright Future menyediakan lebih dari 12 template pre-built yang siap digunakan. Desainnya bersih dan rapi, cocok untuk berbagai jenis situs pendidikan, mulai dari universitas, sekolah, hingga akademi dan kelas-kelas pendidikan lainnya. 

Dengan font Microsoft Sans Serif, template ini memancarkan kesan formal namun tetap ramah pengguna, sementara warna merah salmon pada tombol-tombol penting menambah daya tarik visual. Dengan fitur drag-and-drop dari Elementor Page Builder, Anda dapat dengan mudah menyesuaikan setiap elemen dari template ini.

Bright Future dirancang untuk 100% responsive dan mobile-friendly, sehingga situs Anda akan tampil dengan baik di berbagai perangkat. Template ini juga dioptimalkan untuk Hello Elementor Theme, namun tetap kompatibel dengan sebagian besar tema yang mendukung Elementor. Anda dapat membangun halaman seperti beranda, halaman fakultas, akademik, kontak, hingga blog serta halaman lain seperti halaman about us, academic detail, faculty detail, how to apply, single post, halaman staff, global style, header dan footer dengan sangat mudah.

Dengan tambahan plugin seperti Elements Kit Lite dan Skyboot Icons, Bright Future memberikan semua yang Anda butuhkan untuk menciptakan website pendidikan yang menarik. Warna putih dan biru yang mendominasi tampilan memberikan kesan profesional dan terpercaya, membuat informasi di situs Anda lebih mudah diakses oleh pengunjung. Selain itu, template ini juga memiliki dukungan penuh untuk halaman 404 error dan blog post.

10. Template Web Sekolah - Fun Kidz School

Fun-Kidz-School

Template Fun Kidz School untuk Elementor menawarkan desain yang sangat ramah anak, menggunakan warna-warna cerah seperti kuning, ungu, dan putih yang mencerminkan lingkungan yang ceria dan penuh energi. Warna kuning dominan memberikan kesan hangat, aman, dan menyenangkan, sangat cocok untuk situs web yang berhubungan dengan anak-anak. Sentuhan ungu menambahkan nuansa elegan dan kreatif, sementara warna putih membantu menciptakan kesan bersih dan profesional pada halaman web.

Desain keseluruhan dari template ini sangat bersih dan terorganisir dengan baik, memudahkan navigasi di antara berbagai halaman seperti Home, About, Courses Page, Course Details Page, Teachers Page, Events Page, Gallery Detail Page, Blog Page, Blog Single Page, Contact Page dan Error 400 Page . Setiap halaman dirancang dengan layout yang sederhana namun menarik, memastikan bahwa informasi penting dapat diakses dengan mudah oleh pengunjung situs.

Font yang digunakan pada template ini adalah sans-serif, dengan karakter yang modern dan mudah dibaca, yang membuatnya sangat cocok untuk pengguna dari segala usia, terutama orang tua yang mungkin mencari informasi terkait pendidikan atau program untuk anak-anak mereka. Ukuran font yang besar pada judul dan subjudul, serta penggunaan warna yang kontras dengan latar belakang, memastikan bahwa teks terlihat jelas dan mudah dibaca.

Selain itu, template ini juga mencakup 11 halaman template yang luar biasa, 12 bagian berbeda, dan 23 elemen template, semuanya dirancang untuk memberikan pengalaman yang optimal bagi pengguna situs. Dengan integrasi Elementor Pro, desain ini fleksibel dan dapat disesuaikan dengan kebutuhan khusus situs web pendidikan anak-anak.

11. Template Web Sekolah - Blue Wave Diving

Blue-Wave-Diving

Template Blue Wave Diving ini memiliki desain yang sederhana, modern, dan bersih, sangat sesuai untuk situs web yang berhubungan dengan pusat selam skuba dan olahraga air. Dengan tata letak yang 100% responsif, template ini dirancang untuk memberikan tampilan yang menarik di semua perangkat. Desain yang digunakan mengutamakan kebersihan visual dan elemen-elemen minimalis, membuatnya mudah digunakan dan ramah pengguna. Warna yang mendominasi tampilan template ini adalah warna-warna biru yang memberikan kesan laut yang tenang dan asri, dipadukan dengan aksen hijau neon yang menarik perhatian tanpa berlebihan.

Setiap elemen pada template ini didesain untuk memberikan pengalaman navigasi yang mudah dan profesional. Terdapat 12 halaman siap pakai dan 14 template unik yang memungkinkan pengguna untuk menampilkan berbagai informasi, seperti Global Theme Style, Home, About, Courses, Courses Detail, FAQs Page, Pricing, Team, Testimonials, Blog, Single Post, Contact, 404 Page, Header, dan Footer.

Dengan cross-browser compatibility, pengguna dapat mengakses situs dengan baik melalui berbagai jenis browser seperti Chrome, Firefox, Safari, dan Opera. Template ini juga mendukung penyesuaian penuh, sehingga pengguna dapat mengedit sesuai kebutuhan tanpa memerlukan kemampuan pengkodean.

Font yang digunakan dalam template ini cenderung modern dan jelas, mendukung keterbacaan di seluruh jenis perangkat. Penggunaan font sans-serif membuat desain terlihat lebih bersih dan profesional, sehingga cocok untuk situs web dengan fokus pada aktivitas profesional seperti menyelam. 

12. Template Web Sekolah - Unity Academy

Unity-Academy

Jika Anda sedang mencari solusi untuk membuat website universitas atau institusi pendidikan yang profesional dan modern, Unity Academy adalah pilihan yang tepat. Template ini dirancang khusus agar mudah digunakan tanpa memerlukan keterampilan coding. Dengan antarmuka drag-and-drop di Elementor, Anda dapat menyesuaikan setiap elemen dengan cepat dan efisien.

Desain Unity Academy menawarkan estetika yang bersih dan elegan, cocok untuk menunjukkan kredibilitas institusi Anda. Dengan penggunaan warna biru tua yang memberikan kesan kepercayaan dan profesionalisme, serta font serif untuk judul yang menambah nuansa resmi, pengunjung akan langsung merasakan keseriusan institusi Anda. 

Template ini dilengkapi dengan lebih dari 10 halaman siap pakai, termasuk header, footer, halaman profil universitas, halaman departemen dan program studi, halaman dekan dan pejabat, halaman living on campus, athletics, innovation, careers, testimoni mahasiswa, news, halaman 404, kontak, serta halaman single post page sehingga Anda tidak perlu memulai dari nol. Selain itu, Unity Academy sepenuhnya responsif, menjamin tampilan yang sempurna di semua perangkat, dari desktop hingga smartphone. 

Dengan fitur Call To Action (CTA) yang kuat di setiap halaman, Anda dapat mendorong pengunjung untuk mengambil tindakan penting, seperti pendaftaran atau meminta informasi lebih lanjut. Template ini juga dirancang untuk memberikan pembaruan gratis dan kompatibilitas dengan semua versi WordPress yang didukung oleh Elementor, sehingga Anda tidak perlu khawatir tentang keamanan dan teknologi terbaru.

13. Template Web Sekolah - Little Dreamers

Little-Dreamers

Jika Anda mencari cara untuk meningkatkan kehadiran online taman kanak-kanak Anda, Little Dreamers adalah pilihan sempurna. Template ini menampilkan desain bersih dan modern yang memudahkan navigasi bagi orang tua. Dengan kombinasi warna lembut seperti hijau muda dan biru, Anda akan menciptakan suasana segar dan ramah yang menarik perhatian. Desain grid yang terstruktur memastikan informasi penting seperti layanan, harga, dan kontak tersusun rapi, memudahkan pengunjung untuk menemukan apa yang mereka butuhkan.

Halaman-halaman menarik seperti halaman beranda yang menampilkan gambaran umum layanan, statistik kunci, dan proses pendaftaran yang jelas memberikan kepercayaan kepada orang tua dalam memilih tempat terbaik untuk anak-anak mereka. Dengan font sans-serif yang modern dan mudah dibaca, Anda akan memancarkan profesionalisme sekaligus memberikan kesan ramah. Bagian testimoni akan membantu menyoroti pencapaian anak-anak di sekolah, sehingga meningkatkan daya tarik bagi orang tua yang mencari lingkungan belajar yang mendukung.

Tidak hanya itu, template ini juga sepenuhnya responsif dan dioptimalkan untuk kinerja, memastikan bahwa website Anda akan terlihat bagus di semua perangkat. Dengan kemudahan kustomisasi melalui Elementor, Anda tidak perlu menjadi ahli dalam pemrograman untuk mengubah tata letak, warna, dan konten agar sesuai dengan identitas sekolah. Template ini memiliki halaman-halaman menarik seperti halaman global style kit, header, footer, popup off canvas menu, homepage, about us, our, team, branch list, our services, our programs, detail program, our class, detail, class, our schedule, our pricing, admission, contact us, our gallery, faq, 404, our blog, single post, serta archive blog.

14. Template Web Sekolah - Bintang Kecil

Bintang-Kecil

Bintang Kecil Template Kit adalah sebuah kumpulan tata letak yang dirancang khusus untuk situs web pendidikan anak-anak seperti taman kanak-kanak dan sekolah anak-anak. Template ini kompatibel dengan plugin pembuat halaman Elementor, dan dapat digunakan dengan versi gratis Elementor, menjadikannya opsi yang ekonomis dan efisien bagi pengguna. Desainnya yang bersih dan minimalis sangat cocok untuk tampilan modern dan user-friendly. Template ini juga telah dioptimalkan untuk digunakan dengan tema Hello Elementor gratis, yang menjamin kinerja yang baik dan responsivitas pada berbagai perangkat.

Template Bintang Kecil juga dilengkapi dengan halaman-halaman yang menarik seperti, Home 01, Home 02, About Us, Our Team, Our Programs, Detail Program, Our Pricing, Our Gallery, Reviews, Admission, FAQs, Contact Us, 404, Our Blog, Single Blog, Global, Style Kit, Block-Header, Block-Footer, Block-Off Canvas Content, MetFrom-Contact Form dan MetFrom-Admission Form.

Desain template ini menggunakan palet warna yang ceria dan menenangkan, yang ideal untuk audiens anak-anak dan orang tua. Warna-warna lembut seperti biru muda, hijau, dan putih mendominasi tata letak, memberikan kesan profesional namun tetap ramah. Selain itu, tata letak yang terorganisir dengan baik menampilkan elemen visual yang menarik seperti gambar anak-anak yang sedang bermain dan belajar, menambah kesan positif dan relevan terhadap tema pendidikan.

Dalam hal tipografi, template ini menggunakan font yang mudah dibaca dengan ukuran yang proporsional. Font yang dipilih mencerminkan kesederhanaan dan kejelasan, sehingga konten dapat dengan mudah dicerna oleh pengunjung situs. Ini memastikan bahwa informasi penting seperti program pendidikan, harga, dan profil tim dapat diakses dengan cepat tanpa mengorbankan aspek estetika.

15. Template Web Sekolah - Sunny Days

Sunny-Days

Sunny Days, sebuah kit template untuk situs web TK dan prasekolah, menawarkan desain yang modern dan bersih dengan nuansa ramah anak. Warna-warna cerah seperti biru, kuning, merah, dan hijau dipilih untuk mencerminkan suasana yang menyenangkan dan energik. Gambar anak-anak yang bermain serta elemen-elemen visual yang terinspirasi dari mainan membantu memperkuat tema ini. Layout yang digunakan 100% responsif, sehingga template ini dapat tampil dengan baik di berbagai perangkat, termasuk perangkat dengan tampilan retina. 

Template ini mencakup berbagai halaman penting seperti Home, About Us, Class, 404 Page, Pricing Plan, News, Single News, Teacher, FAQ, Contact Us, serta formulir khusus seperti MetFrom-Contact Form dan MetFrom-Register. Selain itu, terdapat komponen Header, Footer, dan Global Theme Style untuk memberikan tampilan yang konsisten.

Dari segi struktur, template ini menggunakan gaya desain klasik namun tetap modern, menciptakan keseimbangan antara fungsionalitas dan estetika yang memikat. Kombinasi warna primer yang cerah dengan blok-blok warna yang terorganisir membuat tampilan situs tetap rapi namun tidak membosankan. Setiap elemen desain ditempatkan dengan cermat untuk memastikan pengguna mendapatkan pengalaman yang intuitif. 

Font yang digunakan dalam template ini terlihat simpel namun elegan, mendukung keterbacaan di seluruh perangkat. Font sans-serif yang tegas namun ramah dipilih untuk memberikan nuansa profesional yang tetap sesuai dengan tema anak-anak. Penggunaan ruang putih yang bijaksana juga membantu menjaga tampilan yang bersih dan teratur, sehingga konten tetap menjadi fokus utama tanpa terasa terlalu penuh atau membingungkan.

Memilih template web sekolah yang tepat sangat penting untuk menciptakan situs yang profesional dan mudah digunakan. Dengan dukungan Elementor WordPress, Anda dapat dengan mudah menyesuaikan tampilan dan fungsionalitas sesuai kebutuhan. Template gratis yang telah kami rekomendasikan di atas tidak hanya mempermudah proses pembuatan website, tetapi juga membantu meningkatkan kredibilitas dan pengalaman pengguna. Jadi, tunggu apa lagi? Pilih template favorit Anda dan buat situs web sekolah yang menarik dan informatif dengan mudah.

SUBSCRIBE

Dapatkan Informasi Teknologi terbaru langsung ke Email Anda. Subscribe Sekarang, GRATIS!
Subscribe
Suka Dengan Artikel Kami? Silahkan bagikan artikel kami kepada teman Anda!

Baca Juga Artikel lainnya

October 5, 2024
7+ Template Web Desa Gratis untuk Elementor WordPress

Website desa yang profesional dan mudah diakses sangat penting untuk membangun citra desa serta memperkenalkan desa kepada khalayak luas. Artikel […]

Read More
October 4, 2024
10+ Template Web Wisata & Travel Gratis (Elementor WordPress)

Memiliki website yang menarik dan fungsional adalah hal yang sangat penting bagi bisnis wisata dan travel. Website bukan hanya menjadi […]

Read More
October 3, 2024
12+ Template Web Rental Mobil Gratis untuk Elementor WordPress

Memiliki website untuk bisnis rental mobil menjadi suatu keharusan untuk menjangkau lebih banyak pelanggan. Template web rental mobil untuk elementor […]

Read More
1 2 3 30

We Are Ardata

PT. Ardata Digital Asia (Ardata Media) merupakan sebuah perusahaan yang bergerak di bidang IT dengan produknya berupa Jasa dan Produk Digital.
WA : 085741111568
SEMUA ARTIKEL
envelope
Open chat
Ardata Media
Hai!
Apakah Ada Pertanyaan? Silahkan Hubungi Kami!
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram