August 9, 2023

10+ Template PPT untuk Sidang Skripsi, Thesis, Penelitian

Download 10+ Template PPT cocok untuk sidang skripsi

Template PowerPoint untuk Sidang Skripsi

Membuat presentasi PowerPoint dari awal dapat menjadi tugas yang sangat memakan waktu, terutama ketika Anda sedang berada di bawah tekanan untuk menyelesaikan tugas skripsi Anda. Karena itulah menggunakan template dapat menjadi pilihan yang sangat baik. Template ini hadir dengan slide dan tata letak yang memenuhi kebutuhan spesifik Anda untuk sidang skripsi!

1. Thesis Defense Powerpoint Template

Thesis Defense Powerpoint Template

Template PPT ini mengusung harmoni berwarna biru dah putih, sehingga cocok untuk dijadikan untuk sidang skripsi karena warna-warna tersebut dapat menciptakan suasana yang profesional dan tenang. PPT ini memiliki berbagai slide, seperti Judul Skripsi yang akan memperlihatkan judul skripsi Anda dengan latar belakang biru muda yang dikelilingi oleh elemen desain simpel.

Selain itu PPT ini juga memiliki slide mengenai Objectives dengan latar belakang biru yang nantinya slide ini dapat diisi uraian tujuan-tujuan penelitian dalam poin yang jelas dan terstruktur. Lalu, ada juga slide yang membahas tentang Theoretical Framework, Literature Review, Hipotesis, Hasil dan Analisis, serta yang paling penting yaitu slide References yang dapat diisi dengan daftar referensi dari sumber-sumber yang digunakan dalam menyusun materi.

Dengan menawarkan berbagai jenis slide yang memiliki struktur teratur, template ini akan menggambarkan dengan jelas dan efektif mengenai skripsi Anda, jadi ini akan sangat membantu Anda dalam pembuatan PPT untuk sidang skripsi.

Download Template Thesis Defense Powerpoint

2. Market Research - PowerPoint template

Market Research - PowerPoint template

Untuk membantu Anda dalam membuat PPT sidang skripsi, menggunakan template adalah solusi yang mudah. Salah satu template yang dapat digunakan adalah template ini. Template PPT tersebut dirancang dengan kombinasi antara warna kuning, putih, dan biru, sehingga jika orang melihatnya akan merasakan kepuasan sendiri karena memiliki perpaduan warna yang cocok.

Slide pertama pada PPT ini memperlihatkan judul yang dapat Anda isi dengan judul skripsian Anda nantinya. Lalu, untuk membantu memudahkan penjelajahan dan membantu para audiens memahami urutan materi yang disampaikan, PPT ini memiliki slide Table of Contents dengan daftar poin-poin struktur presentasi.

Dengan menawarkan 15 slide modern yang dapat diubah atau diedit dengan mudah, maka hal tersebut akan memudahkan Anda dalam memilih slide mana yang kira-kira cocok untuk PPT skripsi Anda, dan dapat diedit sesuai dengan keinginan Anda.

Download Template Market Research - PowerPoint

3. Project Proposal Template Powerpoint

Project Proposal Template Powerpoint

Untuk dapat memperoleh template PPT yang mengesankan dan profesional, memilih untuk menggunakan template ini menjadi solusi yang tepat, mengapa? karena template ini memiliki 30 slide yang dirancang dalam resolusi HD, sehingga akan memastikan tampilan visual yang tajam dan jelas.

Setiap slide dalam template ini dirancang dengan berbagai gaya grafis yang menonjolkan elemen-elemen penelitian data. Dari grafik statistik hingga visualisasi data yang menarik, template ini memastikan informasi penting mengenai tugas atau proyek Anda disajikan dengan cara yang mudah dimengerti dan menarik.

Download Template Project Proposal Template Powerpoint

4. Market Research - Google Slides Template

Market Research - Google Slides Template

Seperti halnya dengan template PPT yang lain, template ini juga dapat Anda gunakan untuk sidang skripsi. Template ini menggunakan kombinasi warna putih dan biru muda yang juga ditambah dengan font yang menarik, sehingga Anda dapat mengkomunikasikan hasil skripsi Anda dengan cara yang menarik.

Slide pertama mungkin berfokus pada judul skripsi dan informasi dasar seperti nama, institusi. Bagian yang selanjutnya, dalam template yaitu Introduction yang dapat Anda isi mengenai penjelasan mengenai metodologi penelitian, temuan, dan analisis data. Selain itu juga terdapat sebuah slide yang berisi infografis dengan latar belakang putih yang akan membantu dalam memvisualisasikan data dengan menarik.

Dengan menggunakan template ini, maka Anda akan memiliki PPT yang sempurna untuk membantu kesuksesan dalam melakukan sidang skripsi, karena template ini memiliki elemen-elemen desain tambahan seperti bullet points, judul slide, dan bagan, sehingga akan terlihat rapi dan memberikan kesan profesional dalam presentasi Anda nantinya.

Download Template Market Research - Google Slides

5. Thesis Research Powerpoint Template

Thesis Research Powerpoint Template

Memilih sebuah template ppt yang menarik dan memiliki desain bagus menjadi sesuatu yang penting ketika ingin melakukan sidang skripsi. Maka dari itu, kami akan mengenalkan template PPT ini yang akan membantu Anda dalam memiliki PPT yang menarik.

Setiap slide pada template ini sudah dirancang dengan tepat untuk membantu Anda mengkomunikasikan studi tesis atau skripsi Anda dengan cara yang efektif dan menarik. Slide paling awal pada template ini berfokus pada studi tesis, sehingga Anda dapat mempresentasikan latar belakang penelitian, pertanyaan penelitian, dan tujuan penelitian dengan jelas.

Ketika Anda membutuhkan slide yang lebih khusus seperti “Charts Thesis”, template ini memiliki slide yang memungkinkan Anda menampilkan data dan grafik dengan cara yang informatif dan menarik. Selain itu grafik visual yang disediakan juga akan membantu Anda mengilustrasikan temuan atau hasil penelitian Anda dengan jelas dan tepat.

Tidak hanya itu, template ini juga memastikan bahwa font yang digunakan juga enak untuk dilihat dan mudah untuk dibaca. Hal tersebut akan sangat penting agar para audiens dapat fokus pada isi presentasi Anda tanpa terganggu oleh kesulitan saat membaca teks.

Download Thesis Research Powerpoint

6. Liron Labs - Laboratory Presentation Template

Liron Labs - Laboratory Presentation Template

Apakah Anda masih bingung untuk memilih ppt untuk sidang skripsi dengan tema laboratorium? tenang saja, ini dapat menjadi pilihan Anda. Template ppt yang mengangkat tema laboratorium dan warna hijau tosca sangat untuk sidang skripsi Anda. Penggunaan warna hijau tosca dengan perpaduan putih memberikan kesan yang segar dan bersih, sehingga memudahkan audiens untuk memahami topik presentasi yang Anda angkat.

Meskipun hanya memiliki 15 slide saja, namun template ini memiliki desain tata letak yang fungsional. Anda juga dapat mengubah desain tata letak tersebut sesuai dengan keinginan Anda dengan mudah. Dengan seperti itu, template ppt ini dapat juga digunakan untuk tema sidang skripsi yang lain.

Download Template Liron Labs - Laboratory Presentation

7. Biology Education PowerPoint Template

Biology Education PowerPoint Template

Apabila Anda sedang melakukan persiapan untuk sidang skripsi dalam bidang Pendidikan Biologi, template powerpoint ini dapat Anda pilih untuk memperjelas hal pokok penelitian Anda. Di dalam template powerpoint tersebut memiliki slide yang sangat lengkap untuk membahas beberapa hal yang akan Anda sajikan dalam sidang skripsi. Selain itu, template tersebut juga dilengkapi dengan beberapa gambar berkaitan dengan biologi yang mungkin akan Anda butuhkan nantinya.

Meski dirancang dengan tema biologi, template powerpoint ini juga dapat digunakan untuk membahas hal lain. Anda dapat mengganti atau mengedit elemen-elemennya untuk disesuaikan sesuai dengan pembahasan Anda. Dan tentunya juga dapat Anda edit dengan mudah.

Download Template Biology Education PowerPoint

8. Kenward - Resume Portfolio Powerpoint Template

Kenward - Resume Portfolio Powerpoint Template

Sama halnya dengan template powerpoint yang lain, template ini menampilkan halaman pertama sebagai judul skripsi dengan tata letak yang menarik. Anda dapat mencantumkan nama, universitas, serta detail lainnya untuk ditampilkan dengan jelas dan mudah dibaca. Kemudian pada slide-slide selanjutnya dibuat dengan seperti infografis yang dapat digunakan untuk mengilustrasikan hasil penelitian.

Keseluruhan template powerpoint bertemakan infografis ini dirancang untuk memaksimalkan visualisasi informasi yang kompleks dengan cara yang mudah dipahami. Infografis tersebut membantu menggambarkan ide-ide secara efektif dan informasi lainnya secara runtut dari awal sampai akhir, namun tetap menjaga kesan profesional yang sangat dibutuhkan dalam sidang skripsi ini.

Download Template Kenward - Resume Portfolio Powerpoint

9. Knowing - Education PowerPoint Template

Knowing - Education PowerPoint Template

Dalam rangka menyajikan sidang skripsi yang profesional dan efektif, sebuah slide template powerpoint yang serbaguna, minimalis, dan unik dapat menjadi pilihan yang tepat. Template ini dirancang khusus untuk mempertegas hal pokok dari materi yang akan Anda sajikan, namun tetap memberikan kesan yang estetis dan tidak mengganggu perhatian dosen.

Memiliki 70 slide yang unik, dapat memudahkan Anda untuk memilih slide yang paling sesuai dengan materi yang Anda sajikan. Selain itu, slide-slide tersebut juga sangat mudah untuk digunakan dan di edit sesuai keinginan, namun tetap mudah untuk dipahami oleh orang lain.

Download Template Knowing - Education PowerPoint

10. Case Study Powerpoint Template

Case Study Powerpoint Template

Template powerpoint ini dirancang dengan pertimbangan tata letak yang bersih dan rapi. Pada setiap slidenya, memiliki struktur yang jelas dan sangat mudah untuk dipahami. Untuk slide pertama terdapat bagian judul, yang dimana Anda dapat menambahkan judul di bagian tersebut. Bagian slide didesain dengan sangat jelas dan akan memberikan pandangan singkat tentang topik yang Anda bahas.

Kemudian untuk slide selanjutnya dapat didedikasikan untuk memperkenalkan studi kasus yang menjadi fokus skripsi Anda. Disitu Anda dapat memaparkan latar belakang studi kasus, konteksnya, dan permasalahan utama yang ada. Dengan melalui template powerpoint ini, Anda dapat memberikan presentasi sidang skripsi yang terstruktur, informatif, dan profesional.

Download Template Case Study Powerpoint

Dengan memilih template PowerPoint yang sesuai, Anda akan memberikan dasar yang kuat untuk presentasi sidang skripsi Anda. Kesesuaian antara tema template dan penelitian Anda juga akan membantu meningkatkan kesan dan dampak dari presentasi Anda. Jadi, pilihlah template yang sesuai dengan tema Anda, namun tetap dengan desain yang profesional.

Elemen-Elemen Wajib pada PPT untuk Sidang Skripsi

Slide presentasi untuk sidang skripsi jelas memiliki perbedaan dengan slide presentasi untuk tugas kelompok. Hal ini dikarenakan sidang skripsi menjadi bagian atau momen penting di akhir perjalanan pendidikan perguruan tinggi, dimana Anda menyampaikan hasil penelitian kepada dosen penguji. 

Oleh karena itu, di dalam pembuatan powerpoint untuk skripsi harus sudah memiliki elemen-elemen wajib untuk sidang skripsi. Dibawah ini ada beberapa elemen-elemen yang setidaknya harus ada pada powerpoint sidang skripsi, diantaranya yaitu : 

Judul Skripsi

Elemen yang menjadi bagian utama dalam pembuatan powerpoint untuk sidang skripsi adalah elemen yang mencantumkan informasi penting mengenai pembahasan apa yang ingin dibahas dalam ppt tersebut. Bagian ini biasanya mencakup judul skripsi, identitas Anda sebagai mahasiswa, nama dosen pembimbing, serta identitas universitas atau institusi Anda. 

Elemen ini penting karena nantinya ini akan menjadi bagian awal yang akan memberikan informasi yang jelas kepada dosen penguji atau dan juga audiens lain mengenai topik skripsi Anda yang akan dibahas nantinya. Jadi, dengan ini akan memberikan konteks awal bagi audiens sebelum masuk ke inti pembahasannya. 

Pengantar atau Pendahuluan

Lalu selanjutnya, sampaikan konsep latar belakang penelitian. Anda dapat memulainya dengan memberikan gambaran mengenai konteks di lapangan, data yang telah dikumpulkan, atau sumber pendukung yang mendukung pemahaman kondisi lapangan dimana penelitian Anda berlangsung. 

Namun, perlu diperhatikan lagi bahwa format dan susunan latar belakang penelitian dapat berbeda-beda, tergantung pada bidang atau jurusan masing-masing mahasiswa. Tujuan dari adanya bagian ini adalah untuk memberikan latar belakang yang kuat dan relevan kepada audiens sehingga mereka dapat memahami dengan baik mengapa penelitian tersebut dilakukan dan apa yang menjadi fokusnya.

Rumusan Masalah

Selanjutnya, cantumkan rumusan masalah dengan poin-poin yang terstruktur untuk memudahkan pemahaman dosen penguji, sambil menjelaskan mengapa rumusan masalah tersebut dipilih. Pada bagian ini, Anda dapat menunjukkan permasalahan yang menjadi fokus penelitian dengan singkat dan jelas. Tidak hanya itu saja, bagian ini Anda juga dapat menyampaikan tujuan utama dari penelitian Anda.

Tinjauan Pustaka

Anda dapat memaparkan kajian pustaka dengan mencantumkan peta konsep atau poin-poin penting yang berkaitan dengan variabel yang dikaji dalam skripsi. Hal ini akan membantu dosen penguji atau audiens Anda untuk memahami kerangka teoritis yang digunakan dan dasar pengetahuan yang mendasari penelitian Anda. 

Metode Penelitian

Untuk yang selanjutnya, Anda perlu mencantumkan metode penelitian Anda, termasuk metode pengumpulan data, ukuran populasi dan sampel, serta penganalisisan data yang diaplikasikan. Bagian ini juga akan merincikan bagaimana data diolah, berapa besar sampel yang dilibatkan dalam penelitian tersebut, serta cara yang seperti apa untuk menganalisis data yang sudah dikumpulkan.

Hasil Penelitian

Hasil penelitian dan pembahasannya juga dapat dicantumkan pada bagian ppt yang membahas hasil penelitian. Hasil riset ini juga dapat disesuaikan dengan apa yang sudah didapatkan dengan teori maupun dengan kajian pustaka. Dan diharapkan untuk mencantumkan kajian pustaka selengkap-lengkapnya pada bagian ini. 

Saran atau Kesimpulan Penelitian

Elemen penting terakhir yang wajib ditambahkan pada PPT sidang skripsi yaitu saran atau kesimpulan penelitian. Ini merupakan bagian dimana semua rangkuman dan pengetahuan yang ditemukan selama penelitian diungkapkan secara jelas dan ringkas. Dalam kesimpulan, Anda harus merujuk kembali pada rumusan masalah atau tujuan penelitian sebagai panduan untuk mengevaluasi apakah tujuan dari penelitian sudah berhasil tercapai. Pada kesimpulan ini juga harus menggambarkan temuan yang telah diidentifikasi selama penelitian.

Itu tadi beberapa elemen-elemen yang wajib yang harus ada pada PPT untuk sidang skripsi. Pastikan bahwa setiap elemen tersebut memiliki konten yang jelas, ringkas dan mudah dipahami oleh dosen penguji dan juga audiens. Selain itu, Anda juga dapat menambahkan beberapa ilustrasi, grafik, atau diagram untuk mendukung presentasi Anda.

SUBSCRIBE

Dapatkan Informasi Teknologi terbaru langsung ke Email Anda. Subscribe Sekarang, GRATIS!
Subscribe

Baca Juga Artikel lainnya

November 24, 2023
Download 10+ Template PPT tema Matematika

Apakah Anda siap untuk menghadirkan konsep-konsep matematika yang kompleks dengan cara yang lebih memukau dan […]

Read More
November 23, 2023
Download 10+ Template PPT Aesthetic

Dalam era presentasi modern saat ini, tampilan visual yang menarik sangatlah penting untuk mempertahankan perhatian […]

Read More
November 21, 2023
Temukan 10+ Contoh PPT Untuk Bisnis Fashion yang Menarik

Menghadirkan keindahan dan gaya bukanlah satu-satunya aspek yang perlu diperhatikan dalam industri fashion. Presentasi visual […]

Read More
1 2 3 6

We Are Ardata

PT. Ardata Digital Asia (Ardata Media) merupakan sebuah perusahaan yang bergerak di bidang IT dengan produknya berupa Jasa dan Produk Digital.
WA : 085741111568
SEMUA ARTIKEL
envelope
Chat Sekarang
Hi, Gunakan chat ini untuk menghubungi kami
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram