May 17, 2023

Manfaat & Fungsi Landing Page Yang Tidak Banyak Orang Tau

Bicara mengenai landing page, Apakah Anda sebelumnya sudah mengetahui pengertian dari landing page? Ya, landing page adalah salah satu halaman web yang memiliki tujuan untuk mempengaruhi pengunjung supaya terpengaruh oleh isi dari landing page tersebut dan melakukan tindakan sesuai dengan apa yang diarahkan.

Sekarang ini, tidak sedikit orang yang menggunakan landing page. Namun, kebanyakan dari mereka menggunakannya hanya untuk pemasaran bisnis saja. Hal itu mungkin saja karena mereka belum mengetahui fungsi lain dari landing page tersebut. Pada Artikel ini, akan membahas tentang manfaat dan fungsi landing page yang tidak banyak diketahui oleh orang.

Manfaat dan Fungsi Landing Page

Kita seringkali menemukan landing page dalam hal yang berkaitan dengan bisnis. Padahal, landing page tidak hanya untuk bidang bisnis saja. Banyak hal lain yang bisa memanfaatkan pemakaian landing page ini. Landing page memiliki banyak manfaat yang signifikan apabila diterapkan sesuai dengan tujuan dari bidangnya masing-masing. Berikut adalah beberapa manfaat dan fungsi landing page yang tidak banyak orang tahu:

Mengenalkan Suatu Program

Manfaat & Fungsi Landing Page - Landing Page Untuk Memperkenalkan Suatu Program

Dalam mengenalkan suatu program kepada publik, Anda dapat menggunakan landing page untuk hal ini. Konteks program ini luas, mulai dari pendidikan, komunitas, olahraga, dan program dari banyak bidang lainnya. Landing page digunakan untuk memberikan informasi singkat dan padat tentang program tersebut. Hal ini membantu pengunjung memahami tujuan, manfaat, dan keunikan program dengan cepat. Dengan menggunakan elemen dan desain yang menarik akan membangkitkan minat pengunjung terhadap program tersebut.

Landing page dapat menggunakan gambar atau video sebagai visual yang relevan dengan program. Visualisasi ini dapat membantu pengunjung memahami konsep program dengan lebih baik. Dengan tampilan yang menarik dan juga terstruktur, landing page dapat memberikan kesan yang profesional pada program yang ditawarkan tersebut. Sehingga dapat membantu membangun kepercayaan dan keyakinan pengunjung terhadap program tersebut.

Resume atau Portofolio Online

Manfaat & Fungsi Landing Page - Landing Page Untuk Portofolio Online

Memanfaatkan landing page untuk resume atau portofolio adalah cara efektif yang dapat digunakan untuk mempresentasikan diri Anda secara profesional dan menarik kepada publik. Anda dapat menonjolkan keunggulan yang Anda miliki secara efektif dengan menggunakan landing page. Untuk isi dari portofolio, Anda dapat mencantumkan informasi tentang pendidikan, pengalaman kerja, keterampilan, project yang telah diselesaikan, dan prestasi yang diraih.

Jika Anda merupakan seorang designer, ini merupakan suatu hal yang sangat menguntungkan. Anda bisa dengan bebasnya menampilkan kreativitas dan keahlian desain Anda di tampilan landing page tersebut. Anda bisa membuat tata letak yang unik dan menggunakan elemen visual yang menarik sesuai dengan keinginan Anda. Dengan seperti itu publik bisa menilai Anda dengan melihat desain dari tampilan landing page Anda.

Meningkatkan Kecepatan Konversi

Manfaat & Fungsi Landing Page - Landing Page Untuk Meningkatkan Kecepatan Konversi

Landing page sangat bermanfaat dalam meningkatkan konversi, yaitu mengubah pengunjung menjadi pelanggan atau melakukan tindakan yang diarahkan. Landing page dapat dibuat secara khusus untuk mendukung pemasaran yang sedang dilakukan. Hal tersebut dapat memastikan bahwa pengunjung yang mengunjungi landing page Anda memiliki minat terhadap penawaran yang sedang dipromosikan sehingga dapat memungkinkan untuk meningkatkan konversi.

Selain itu, melalui elemen desain yang menonjol seperti tombol CTA yang mencolok, pengunjung dapat dengan mudah mengidentifikasi dan memahami tindakan yang diharapkan. Pesan yang jelas dan tindakan yang mudah diakses membantu mengurangi hambatan pengunjung untuk mengambil langkah selanjutnya.

Sarana Edukasi Publik

Manfaat & Fungsi Landing Page - Landing Page untuk Sarana Edukasi

Seperti yang Anda ketahui bahwa landing page ini memiliki tujuan untuk mempengaruhi pengunjung. Maka dari itu menggunakan landing page untuk sarana edukasi publik merupakan pilihan yang tepat untuk mencapai tujuan edukasi publik yang Anda harapkan.

Landing page ini dapat digunakan untuk menyampaikan informasi yang terperinci tentang topik yang dibahas kepada masyarakat secara lengkap. Anda dapat memanfaatkan halaman landing page tersebut untuk menjelaskan secara rinci mengenai fakta atau pembahasan lain terkait dengan topik edukasi yang ingin Anda sampaikan.

Dengan menggunakan landing page, Anda juga bisa menjelaskan dengan menambahkan elemen visual seperti gambar, video, infografis dan lain-lain yang dapat mendukung pembahasan yang Anda berikan. Hal tersebut dapat memudahkan pengunjung untuk memahami pesan yang Anda berikan.

Untuk fleksibilitas dan aksesibilitas dari landing page ini juga sangat baik. Landing page dapat diakses kapanpun dan dimanapun oleh audiens. Disertai dukungan tampilan yang responsif, landing page dapat diakses melalui berbagai perangkat seperti handphone, desktop, tablet, dan lain-lain. Sehingga kemungkinan besar banyak orang yang mengakses konten edukasi publik dengan mudah dan sesuai dengan kebutuhan mereka.

Penggalangan Dukungan dan Petisi

Manfaat & Fungsi Landing Page - Landing Page Untuk Penggalangan Dukungan dan Petisi

Landing page memiliki peran penting dalam penggalangan dukungan dan petisi dengan memberikan informasi yang jelas, menarik perhatian pengunjung, dan mendorong mereka untuk berpartisipasi. Landing page harus mampu menyampaikan dengan jelas dan ringkas tentang isu atau tujuan yang ingin didukung atau petisi yang dibuat. Juga menginspirasi dan memotivasi publik untuk bergabung melalui cerita yang menyentuh, statistik yang jelas dan visual yang menyentuh emosi.

Landing page dapat berisikan informasi yang relevan yaitu terperinci termasuk latar belakang masalah, alasan pentingnya dukungan dari publik, dan lang-langkah selanjutnya. Dengan ini landing page mampu membangun kepercayaan lewat tampilan dukungan dari orang-orang terkait seperti tokoh masyarakat atau organisasi masyarakat. Hal yang terpenting dalam sebuah landing page adalah tetap sederhana serta mudah dipahami. Desain yang digunakan apabila menarik dan responsif dapat meningkatkan efektivitas dalam penggalangan dukungan dan petisi.

Pendukung Kampanye Politik

Manfaat & Fungsi Landing Page - Landing Page Untuk Kampanye Politik

Di poin ke-6 ini terdapat fungsi landing page dalam bidang politik, yaitu sebagai pendukung kampanye politik. Kehidupan sehari-hari tidak dapat lepas dari politik, terlebih lagi ketika masa-masa menjelang pemilihan suatu tokoh publik. Kampanye politik adalah suatu rangkaian upaya yang dilakukan oleh kandidat tokoh publik dengan tujuan menarik perhatian untuk mendapat dukungan dari publik. Juga untuk mempengaruhi opini dan perilaku publik agar mendukung kandidat atau isu tertentu.

Sebagai pendukung kampanye politik, landing page memiliki fungsi diantaranya:

  • Memperkenalkan Kandidat : Pada landing page dapat berisikan informasi tentang latar belakang kandidat, pengalaman, dan platform politik yang diusung. Konten yang jelas dan menarik dapat membantu pendukung untuk memahami dan menyebarkan pesan kampanye secara efektif. Landing page juga dapat mengartikulasikan visi dan misi untuk membantu publik memahami nilai-nilai dan visi misi kandidat sebagai pertimbangannya dalam memilih.
  • Meningkatkan Kesadaran Publik : Landing page dapat berisikan hal-hal sebagai informasi utama yang menyampaikan tentang pesan kampanye, tujuan, dan program yang diusung oleh kandidat. Ini membantu publik dalam membangun pengetahun dan pemahaman yang lebih baik tentang entitas politik yang mereka dukung.
  • Menggalang Dukungan dan Relawan : Landing page dapat digunakan untuk mengumpulkan dukungan dan merekrut relawan di dalam kampanye politik tersebut. Untuk memudahkan publik yang tertarik agar berpartisipasi aktif dan berkontribusi dalam kampanye, landing page dapat berisikan formulir pendaftaran, panggilan untuk tindakan yang jelas, hingga tautan untuk menghubungi tim dari kandidat kampanye.
  • Memobilisasi Publik : Memobilisasi publik yaitu mendorong mereka untuk menggunakan hak suara mereka untuk memilih kandidat. Kampanye dapat menggunakan landing page untuk mengingatkan dan menginspirasi publik untuk berpartisipasi dalam proses demokrasi.

Artikel ini sudah membahas dengan lengkap manfaat dan fungsi landing page yang tidak banyak orang tahu. Landing page memiliki banyak manfaat dan fungsi seperti mengenalkan suatu program, mendukung kampanye politik, sarana edukasi publik, serta masih banyak lagi manfaat dan fungsi landing page lainnya. Fungsi utama artikel ini adalah memberikan pemahaman yang jelas tentang manfaat yang bisa didapat dari landing page dan memberikan wawasan kepada pembaca tentang pentingnya merancang landing page yang menarik, relevan, dan mengarah pada tujuan konversi yang diinginkan.

SUBSCRIBE

Dapatkan Informasi Teknologi terbaru langsung ke Email Anda. Subscribe Sekarang, GRATIS!
Subscribe

Baca Juga Artikel lainnya

December 27, 2023
Portofolio Website Jasa Joki Tugas Murah

Mastahtugas Mastahtugas adalah sebuah layanan joki tugas yang menyediakan bantuan dalam menyelesaikan berbagai jenis tugas […]

Read More
March 28, 2023
How To Be Able To Earn Vip Standing In Bookmaker Schemes Betting Onlin

How To Be Able To Earn Vip Standing In Bookmaker Schemes Betting Online Vip Programs […]

Read More
February 21, 2023
Онлайн Казина в България ️ Топ 18 За 202

Онлайн Казина в България ️ Топ 18 За 2024 Топовые Онлайн-казино Казахстана 2023: Характеристики одним […]

Read More
1 2 3 6

We Are Ardata

PT. Ardata Digital Asia (Ardata Media) merupakan sebuah perusahaan yang bergerak di bidang IT dengan produknya berupa Jasa dan Produk Digital.
WA : 085741111568
SEMUA ARTIKEL
envelope
Chat Sekarang
Hi, Gunakan chat ini untuk menghubungi kami
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram